Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2019

Inspirit Mode

Gambar
(Refleksi Pribadi sebagai Pengagum Boygroup Infinite) Kapan saja saya selesai ujian semesteran kuliah, cara mengembalikan mood untuk kembali beraktivitas lain adalah dengan menyalakan laptop dan melihat kembali video boyband Korea favorit. Namanya barangkali asing bagi penggemar K-pop sekarang: Infinite dari Woolim ent. Saya punya banyak video Infinite dari berbagai segmen, mulai dari movie clip, live concert, dance practice, behind the stage, talk show, reality show sampai cuplikan kegiatan sehari-hari. Kalau kurang ya tinggal sambang Youtube. Meskipun saya punya puluhan lagu mereka di ponsel, namun menonton mereka punya kesan tersendiri. Dan kesan menonton inilah yang saya rasakan terus berubah, seiring bertambahnya usia. Dulu pas masih SMA, saya mengidolakan mereka karena mereka keren banget. Persepsi saya tentang mereka tidak lebih seperti mengagumi robot rupawan dengan cap brand tertentu. Sebagaimana fangirl muda lainnya, waktu itu saya cuma takjub dengan 'kesempurnaan'. K